
Menjaga Efektivitas dan Keamanan PeduliLindungi (Catatan Ketua MPR RI)
Oleh Bambang Soesatyo (Ketua MPR RI/ Mahasiswa Program Doktoral Ilmu Hukum UNPAD/Dosen Universitas Terbuka

Ketua MPR RI/
Mahasiswa Program Doktoral Ilmu Hukum UNPAD/Dosen Universitas Terbuka
DIGITALISASI pada segenap aspek kehidupan kini sudah menjadi keniscayaan. Oleh karena platform digital PeduliLindungi telah difungsikan sebagai penyimpan data masyarakat yang sudah divaksinasi, efektivitas dan keamanan platform ini harus terjaga.
Digitalisasi sudah menjadi tuntutan era terkini, sehingga siapa pun tak lagi bisa menghindarinya. Terbaru adalah pemanfaatan platform digital PeduliLindungi. Aplikasi ini semula memuat informasi daerah-daerah yang terpapar Coronavirus Disease (COVID-19). Karena tuntutan keadaan akibat perkembangan pandemi, aplikasi ini dikembangkan sedemikian rupa guna mendukung sejumlah instansi pemerintah dalam kegiatan pelacakan kasus COVID-19, sekaligus upaya memutus rantai penularan virus korona. Karena efektivitasnya cukup mumpuni, aplikasi PeduliLindungi kini telah menjadi penyimpan data masyarakat yang sudah divaksinasi.