Nah kalau kita orang Kristen mengaku percaya dan mengikuti Yesus, maka itu artinya kita mesti mengikuti teladan Yesus untuk menjadi GAMBARAN KASIH Allah itu. Kita mesti menjadi IMAGO DEI seperti yang telah dibuat Yesus. Dalam usaha kita untuk menjadi IMAGO DEI, Yesus menjadi modelnya. Itu berarti, sama seperti Yesus, hidup kita manusia harus MENGGAMBARKAN KASIH Allah.
Kalau Allah adalah KASIH, maka manusia juga harus menggambarkan KASIH Allah. Kalau dalam Allah tidak ada EVIL, maka manusia juga harus tidak boleh ada EVIL (dosa, kejahatan) dan tidak boleh buat EVIL. Pada waktu manusia berdosa (buat jahat, buat hal2 tidak baik, kutuk, iri hati, benci,cemburu, ingat diri, kikir, tuduh santet dll) maka Ia gagal menjadi gambaran Allah /imago Dei.
Sekali lagi, seluruh hidup dan perbuatan / karya YESUS telah menjadi GAMBARAN KASIH Allah dan dengan demikian Yesus menjadi IMAGO DEI sejati alias IMAGO DEI PAR EXCELLENT dan dia sekaligus menjadi MODEL atau CONTOH bagi semua manusia yang lain bagaimana seharusnya MANUSIA menjadi IMAGO DEI.