Ketika SG Institute dan Perennial Institute Perkuat Literasi Jurnalistik, Kewirausahaan dan Digital di Lingkungan Seminari dan Perguruan Tinggi Sedaratan Flores
Oleh Walburgus Abulat (Wartawan Senior dan Pegiat Literasi)
Ketiga, pada Minggu 16 Januari 2022 tim SGI dan PI melakukan dua kegiatan mengunjungi Paroki Kerahiman Ilahi, Sok Rutung Labuan Bajo dengan agenda Temu wicara dengan Pastor Paroki dan Utusan Pengurus Dewan Stasi dan Dewan Paroki. Pada kesempatan ini, Stefanus Gandi menyumbangkan 100 sak semen sebagai bantuan sosial bagi pembangunan salah satu Gereja Stasi pada pukul 11.00 hingga 13.00 Wita; dan pada pukul 14.00-15.30 Pimpinan SGI dan PI, Stefanus Gandi dan Mantovanny Tapung bertatap muka informal dengan Uskup Ruteng, Mgr. Siprianus Hormat yang salah satunya untuk meminta restu Bapa uskup terkait agenda Roadshow dan pembicaran lain terkait bantuan material untuk pembangunan atau pembangunan gedung gereja di nomor Paroki atau bantuan sosial lain untuk kelompok kategorial gerejani di
bawah asuhan Keuskupan Ruteng.
Ketiga, pada Senin, 17 Januari 2022, Tim SGI dan PI mengadakan seminar bertajuk “Literasi Kewirausahaan, Jurnalistik dan Digital di Era Disrupsi” di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Swakarsa Ruteng pukul
08.30 hingga pukul 12.00 Wita; dan pada 15.00-16.00 Wita, tim SGI dan PI mengunjungi Provinsialat SVD Ruteng yang diterima oleh Provinsial SVD Ruteng RP. Dr Paulus Tolos, SVD. Pertemuan ini membahas sejumlah hal dan pemberian bantuan dana bagi pembangunan SVD dari Stefanus Gandi.