
Agama dan Kemanusiaan
Dengan demikian apa dan bagaimana agama kristiani tak perlu dipelajari dan diperkenalkan dalam diskursus yang rumit, karena kesaksian hidup manusia kristiani telah menjelaskannya secara gamblang. Sebaliknya bila sabda Allah tak pernah memancar dalam kesaksian hidup kristiani, maka apa yang dikatakan Mahatma Gandhi tetap relevan untuk kita hari ini. Beliau pernah berujar: “Aku suka Kristus, tapi tidak suka dengan para pengikut-Nya”.
Kata-kata Gandhi ini menggugat siapa saja untuk meracik lagi Sabda Yesus di ujung ziarah hari ini:” buah yang baik berasal dari pohon yang baik. Tidak mungkin orang memetik buah ara dari semak duri”, kata Yesus.
Selamat berakhir pekan. Selamat memasuki pekan ziarah ke XXIV