
Ketika Pastor, Frater dan OMK Merenda Cinta di Momen Perayaan Hari Orang Muda Sedunia di Paroki Reo Keuskupan Ruteng
Laporan Walburgus Abulat (Jurnalis, Penulis Buku, dan Pemerhati Lingkungan)
Aksi yang mereka lakukan ini sebagai implementasi konkret program ekologis integral peduli terhadap lingkungan yang berjalan di Keuskupan Ruteng selama ini.
Usai kegiatan pemungutan sampah dilanjutkan dengan outbound (permainan) dengan menampilkan lima permainan yang mengadung nilai kerja sama, persaudaraan. Outbound ini diikuti peserta dengan penuh antusias.

Pada Sabtu malam, peserta mengikuti penyalaan api unggun yang berlangsung di Lapangan SMAGER Reo. Kegiatan api unggun ini semakin memberikan makna mendalam karena para peserta berdiri melingkari api sambil memegang lilin yang bernyala.
Di bawah terang lilin dan nyala api unggun peserta diberikan kesempatan untuk melakukan refleksi terkait tindakan perusakan lingkungan hidup sebagai bentuk pertobatan ekologis dan selanjutnya menuliskan refleksi pertobatan (menulis dosa) di mana refleksi mereka dibakar dalam api unggun.