Fiat voluntas tua….Totus Tuus Maria, Renungan Minggu IV Adven
Oleh: Paul B. Hobamatan
Adventus secara temporal kini memasuki minggu IV peziaraan bersama sang sabda. Berpijak pada kabar sukacita hari ini dan meneropong kembali nubuat nabi Yesaya serta Yohanes Pembabtis pada tiga minggu sebelumnya, kita seakan – akan dikonsentrasikan untuk menantikan tersingkapnya rahasia Allah paling menakjubkan soal janji keselamatan bagi dunia dan umat manusia.
Maksud Allah yang ditularkan lewat para nabi dikemas begitu misteri, dengannya manusia terjebak dalam pemahaman yang berbanding terbaik dengan rancangan Allah. Kalkulasi manusia yang selalu menemui jalan buntu hari ini diluruskan Allah melalui jawaban Maria.
Almasih bukan sosok gagah perkasa sebagaimana dibayangkan dan didambakan kaum Israel, melainkan akan menjelma dalam wujud seorang bayi, anak manusia sederhana. Maria wanita sederhana juga justru menjadi pusat perhatian istimewa dalam pewartaan penginjil Lukas hari ini, oleh karena Allah mau mengubah yang Ilahi menjadi insani dalam diri sang perawan terberkati.