Valencia Tim Terakhir Lolos ke 16 Besar Copa del Rey Usai Kalahkan Eldense 0-2
Jakarta, Pojokbebas.com–Valencia menyusul 15 tim lainnya melaju ke babak 16 besar ajang Copa del Rey usai menghentikan perlawanan tuan rumah CD Eldense.
Los Che, julukan Valencia, menjadi tim terakhir yang melengkapi daftar 16 klub yang lolos babak usai mengalahkan Eldense 0-2 di Stadion Estadio Nuevo Pepico Amat, Elda, Spanyol, Selasa (7/1/2025) pukul 03.00 WIB dini hari.
Kemenangan 0-2 tersebut sangat berarti bagi skuad besutan Carlos Corberan itu. Pasalnya, Los Che sangat terpuruk nasibnya di LA Liga musim ini.
Los Che saat ini berada di peringkat 19 klasemen La Liga dengan mengoleksi 12 poin dari 18 laga.
Artinya, Valencia berada di zona degradasi sehingga perlu suntikan moral agar bisa bangkit dan selamat dari zona merah.
Valencia datang ke laga ini usai mengalami kekalahan pahit dari Real Madrid yang juga merupakan kekalahan kesepuluh mereka musim ini.
Kemenangan melawan Eldense merupakan kemenangan pertama dalam sebulan terakhir. Tentu saja bisa memulihkan rasa percaya diri.
Kemenangan ini juga menorehkan catatan statistik Valencia sebagai tim tersukses kelima dalam kompetisi ini.
Los Che memiliki catatan telah memenangkan delapan gelar Copa del Rey sebelumnya. Perjuangan di jalur Copa del Rey bukan mustahil diraih meskipun sangat berat.
Sementara itu, sangat lawan CD Eldense juga berada di zona yang sama tetapi di kasta kedua Spanyol.
Eldense ada di peringkat degradasi utama dan juga telah kalah dalam sepuluh pertandingan. Eldense memiliki lini belakang yang lemah sehingga mudah kebobolan gol.
Meski menghadapi lawan lemah dari kasta kedua, pada laga pelatih Valencia, Corberan menurunkan pemain yang kuat antara lain Hugo Duro, Pepelu, Javi Guerra, dan Cristhian Mosquera. Dan hasilnya menang 0-2.
Hari ini akan dilakukan drawing 16 besar Copa del Rey. Valencia berharap terhindar dari klub kuat seperti Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, dan Athletic Bilbao.
Berikut daftar tim yang lolos ke 16 besar Copa Del Rey 2024-2025.
1. Rayo Vallecano
2. Getafe
3. Pontevedra
4. Real Betis
5. Osasuna
6. Almeria
7.. Barcelona
8. Atletico Madrid
9. Athletic Bilbao
10. El Che
11. Ourens
12. Real Sociedad
13. Leganes
14. Celta Vigo
15. Real Madrid
16. Valencia