Diperiksa 10 Jam Jawab 45 Pertanyaan, Anji Berusaha Kooperatif

Penyanyi Anji Diperiksa
Anji Usai Diperiksa di Polda Metro Jaya terkait video wawancaranya dengan Hadi Pranoto yang menuai kontroversi, Jakarta Senin (10/8). (Foto istimewa)

 

JAKARTA, Pojokbebas.com – Artis Erdian Aji Prihartanto alias Anji menjalani pemeriksaan perdana di Polda Metro Jaya pada Senin (10/8). Tiba pukul sepuluh di Polda, Anji yang didampingi pengacaranya, Milano Lubis, menjalani pemeriksaan selama sepuluh jam. Keluar dari ruang pemeriksaan pukul 20.00 WIB Anji mengaku disodorkan 45 pertanyaan oleh penyidik.

 

Pemeriksaan perdana Anji terkait konten wawancaranya dengan Hadi Pranoto di Channel Youtube miliknya Dunia Manji yang kemudian menuai kontroversi, juga terkait isi wawancaranya dengan Hadi Pranoto.

 

“Tadi hadiri proses pemeriksaan. Dari tadi pagi jam 10, sekarang jam 8 malam baru selesai, saya diberikan sekitar 45 pertanyaan, satu pertanyaan yang ada rinciannya A sampai F. Pegel juga sih.   Pertanyaan yang jelas tentang saya, tentang channel, lalu ketiga tentang materi wawancara dengan Bapak Hadi Pranoto,” tutur Anji kepada awak media usai menjalani pemeriksaan, Senin (10/8).

BACA JUGA:
Laudya Chintya Bella Berusaha Tegar Pasca Umumkan Perceraiannya dengan Engku Emran
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More