
Cegah Covid-19, Seminari Tinggi Ritapiret Berlakukan Prokes 6 M dan Tegakkan 4 Kebijakan Eksklusif Komunitas
Oleh Walburgus Abulat (Wartawan Pojokbebas.com)

Rektor Philip mengakui bahwa lembaga yang dipimpinnya sudah sejak awal mempraktikan penerapan prokes 5 M yang dikeluarkan pemerintah, plus 1 M yang diwajibkan Seminari untuk setiap warga komunitasnya yakni Memanjatkan doa.
“Kami bukan hanya menerapkan prokes 5 M saja, tetapi 6 M, dan M yang keenam adalah MEMANJATKAN DOA. Yang sering orang lupa adalah campur tangan Allah dan mengandalkan kekuatan manusia sendiri. Makanya kami wajibkan untuk menerapkan M ke-6 yakni Memanjatkan Doa,” Wakil Ketua III STFK Ledalero ini.
Rektor mengakui berkat penerapan prokes 6 M maka sebagian besar frater dan romo pembina tidak terpapar covid, dan hanya ada dua fratres Tahun Orientasi Rohani (TOR) dan dua romo/pembina yang dinyatakan positif seturut rapid tes antigen, namun keempatnya setelah menjalani isoman selama dua minggu dan diperiksa kembali hasilnya negatif.