Pemda Kabupaten Bogor Lakukan Apel Gelar Pasukan untuk Pengamanan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022

Pemda Kabupaten Bogor Lakukan Apel Gelar Pasukan untuk Pengamanan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022
Kapolres Bogor AKBP Harun Pimpin Apel gelar pasukan bersama Kodim 0621 Kabupaten Bogor dan Polres Bogor terakait Operasi Lilin Lodaya-2021, dalam rangka pengamanan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di Kabupaten Bogor di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kamis (23/12/2021). (Foto: @kabupaten.bogor)

 

CIBINONG, Pojokbebas.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama Kodim 0621 Kabupaten Bogor dan Polres Bogor melakukan apel gelar pasukan Operasi Lilin Lodaya-2021 dalam rangka pengamanan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di Kabupaten Bogor. Apel dilakukan di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kamis (23/12/2021).

Apel dipimpin Kapolres Bogor, AKBP Harun, dan dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Burhanudin, Kepala Staf Kodim 0621 Mayor Cab. Ujang Rohmat, Forkopimda Kabupaten Bogor dan jajaran Pemkab Bogor.

Kapolres Bogor, AKBP Harun, menyampaikan amanat Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), situasi pandemi Covid yang terkendali di Indonesia membuat pemerintah memberikan kesempatan bagi perekonomian untuk tumbuh. Berbagai pembatasan dan juga diterapkan saat ini tetap memberikan kesempatan bagi perekonomian masyarakat tetap berjalan dengan baik.

BACA JUGA:
Wapres Ma'ruf Amin: Salat Tarawih saat Ramadhan Tetap Perhatikan Prokes
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More