
SMPK Frater Maumere Bangun Komitmen Sukseskan Program Merdeka Belajar, Perkuat Profil Pelajar Pancasila dan Literasi Bahasa
Oleh Walbugus Abulat (Wartawan, Kolumnis, dan Penulis Buku)

AULA Mardi Wiyata Maumere yang terletak di jalan Kimang Buleng, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka pada Kamis 20 Oktober 2022 pagi mendadak ramai. Sebanyak 962 siswa SMPK Frater Maumere dan 52 guru lembaga pendidikan ini memadati Aula Milik Yayasan Mardi Wiyata milik Kongregasi Frater Bunda Hati Kudus (BHK). Ada di antara siswa yang mengenakan busana adat Sikka. Ada pula yang mengenakan pakaian yang didesain khusus berbalutan budaya nusantara.