Sejenak Bersama RP. Ernst Waser, SVD Pencetus Misionaris Fidei Donum Flores ke Swiss dan Eropa
Oleh: Stefanus Wolo Itu (Imam Projo KAE, Misionaris Fidei Donum di Keuskupan Basel Swiss)
Karena itu Kamis, 10 Februari RP. Albert Nampara SVD dan saya menuju Oberdorf. Ernst sangat senang menerima kedatangan kami. Sambil menikmati kopi dan kue hidangan Stephanie, kami ngobrol seputar perjalanan Ernst ke Swiss. Kami memuji beliau. “Pater hebat ya! Kita sedang berada dalam situasi Pandemie. Tidak mudah mengikuti prosedur perjalanan keluar negeri di masa pandemie. Pater juga tidak vaksin. Usia sudah sangat tua. Eropa juga masih musim dingin“.
Sambil tersenyum beliau menjawab kami: “Tuhan membimbing saya melalui para malaikat pelindung. Mereka menjaga saya. Para malaikat pelindung itu hadir dalam diri alumni santu Klaus, para petugas di Bandara
Jakarta dan Zürich, orang-orang yang menerima saya di Bandara Zürich, ibu Maria yang menjemput dan menghantar saya ke Oberdorf. Malaikat pelindung juga hadir dalam diri Stephanie, Andreas dan anak-anak. Kamu berdua juga malaikat penyelamat karena menjemput dan membawa saya ke Steinhausen,”: kata Pater Ernest.
Sambil guyon kami menjawab beliau: “Kami menjemput dan membawa pulang misionaris hebat, orang kudus dari Manggarai Flores ke Steinhausen“. Pater Ernst hanya senyum-senyum. Kami tahu beliau tidak mengerti
omongan kami. Antene pendengarannya sudah macet. Setiba di komunitas Steinhausen, Ernst disambut oleh sama saudara. Merekalah yang menjadi malaekat-malaekat pelindung selama Ernst berada di Steinhausen.
Ernst Tak Seperti Dulu Lagi