Real Madrid Finish di Peringkat 11, Usai Tekuk Brest 3-0

Pada babak kedua, Brest sempat mencetak gol penyama di menit ke-51 lewat aksi Ludovic Ajorque. Sayang sekali, gol Ludovic dianulir usai wasit mengecek VAR. Ludovic offside sebelum mencetak gol.

Lantas tuan rumah kembali berjibaku memburu gol. Alih-alih mencetak gol, tuan rumah kembali kebobolan. Serangan maut El Real diakhiri dengan sontekan Bellingham. Skor 0-2.

Pasukan Carlo Ancelotti semakin superior atas lawan setelah Rodrygo mencetak gol keduanya di menit ke-78. Skor 0-3 menutup kemenangan tim tamu.

Susunan Pemain

Brest: Bizot; Lala, Chardonnet, Coulibaly, Pereira Lage; Camara (Del Castillo 70′), Fernandes, Magnetti (Faivre 61′); Doumbia (Lees-Melou 61′); Ajorque (Salah 79′), Balde (Sima 70′).

Pelatih: Roy.

Real Madrid: Courtois; Vazquez (Asencio 82′), Tchouameni (Alaba 82′), Rudiger, Mendy; Valverde, Modric; Diaz (Guler 72′), Bellingham (Ceballos 82′), Rodrygo; Mbappe.

Pelatih: Ancelotti.

BACA JUGA:
Atletico Madrid vs Leverkusen: Werkself Diprediksi Menang
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More