Penjabat Sekda Belu: Cita-cita Bupati dan Wakil Bupati Setiap Dusun Ada 1 PAUD
Pada kesempatan ini, Pj. Sekda Belu mengajak semua elemen terkait untuk bersinergi dalam memajukan lembaga PAUD di Kabupaten Belu.
“Pemerintah siap membantu Bunda PAUD beserta seluruh pengurusnya agar segera melakukan pembenahan pada kepengurusan,” tandasnya.
Diutarakan Pj. Sekda Belu bahwa PAUD merupakan awal dari seorang anak manusia dididik dan bermain sambil belajar.
“Mereka akan dilatih untuk berdisiplin, jujur dan lain-lain. Mereka akan dikenalkan untuk bagaimana bersosialisasi, dan saling mengenal. Untuk itu, tantangan ini akan pemerintah tunggu, apa upaya yang akan dilakukan oleh Bunda PAUD dan jajarannya melalui Dinas Pendidikan dan dinas-dinas teknis terkait lainnya,” terang Pj. Sekda.
Disampaikan Pj. Sekda Belu bahwa memang ada satu persoalan yang paling mendasar yaitu pengurus atau guru-guru PAUD belum akreditasi serta masih ada Desa/Kelurahan yang belum memiliki lembaga PAUD.
“Cita-cita Bupati dan Wakil Bupati adalah setiap dusun ada 1 PAUD. Kedepan dibawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati dengan tagline Membangun Masyarakat Belu yang Sehat, Berkarakter, dan Kompetitif artinya Sumber Daya Manusia menjadi lini utama yang harus kita perjuangkan dan salah satu program Bupati dan Wakil Bupati adalah pendidikan,” pungkas Pj. Sekda Belu.