Peneliti Candraditya dan 3 Ahli Kitab Suci Tamatan Roma Dampingi Dinamika Sinode II Keuskupan Maumere
Di dalamnya, termuat visi, misi, strategi pastoral serta aneka rancangan kegiatan pastoral demi mencapai visi dan misi keuskupan ini,” kata Uskup Edwaldus.
“Saya ingin agar landasan baik yang telah dicetuskan oleh para pendahulu saya itu. Saya lanjutkan, saya kembangkan. Inilah mimpi saya sejak awal. Mimpi, melanjutkan karya kegembalaan para pendahulu sambil menyempurnakan sesuai situasi dan konteks nyata kehidupan umat saat ini.”
“Maka saya memilih tema Sinode II Keuskupan ini sesuai dengan moto kegembalaan saya Duc In Altum-Bertolaklah ke Tempat yang Dalam-sambil ditambahkan dengan penjelasan singkat_untuk mewujudkan komunitas pembebasan yang merawat kehidupan,” kata Uskup Edwaldus.
Ketiga, Sinode II Berjalan bersama untuk evaluasi dan perencanaan strategi pastoral. Uskup Edwaldus mengakui bahwa rencana strategis (renstra) pastoral Keuskupan Maumere sebagai hasil dari Sinode I digagas untuk jangka waktu 5 tahun terhitung sejak 2013-2018.
Perencanaan itu telah dikerjakan dalam kurum waktu ini. Saatnya kini dibuat evaluasi atas pelaksanaan Renstra Pastoral tersebut sekaligus dibuatkan perencanaan.