Nilai Ekonomi Sektor Media Online Berpotensi Tembus Rp 171,66 Triliun

“Apalagi, kini game sudah resmi menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan di event internasional,” jelas M. Adhi Pranowo.

Dalam diskusi bertajuk ”Mengenal Dunia Game Online”, Adhi menyebut beberapa manfaat yang dapat diperoleh dengan bermain game online.

Di antaranya, meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris, mengasah kemampuan berpikir, dan melatih skill ketangkasan.

”Selebihnya, game online juga menghibur diri menghilangkan stres, melatih kerja sama, serta bisa meningkatkan prestasi dan cuan,” jelas M. Adhi Prasnowo dalam diskusi yang dipandu moderator Chichi Zakaria itu.

Adapun tips untuk bisa menghasilkan cuan dari game, lanjut Adhi, pengguna dapat menentukan pilihan profesi sebagai streamer, game tester, game developer, maupun mengikuti turnamen.

”Apalagi, kini pemerintah ingin industri game lokal bergairah dan siap memberikan permodalan,” tegasnya di hadapan para siswa sekolah menengah yang mengikuti webinar dengan menggelar nonton bareng (nobar) dari ruang kelas masing-masing.

BACA JUGA:
Keamanan Digital Kunci Menuju Masyarakat Cerdas
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More