
Mengaku Namanya Dicatut dan Difitnah, Isteri Bupati Manggarai Siap Tempuh Langkah Hukum
Seperti diketahui, Meldyanti Hagur membantah pernah melakukan pertemuan empat mata dengan Adrianus Fridus alias Anus untuk membahas soal bagi bagi proyek APBD di Kabupaten Manggarai.
Anus dalam pengakuannya mengatakan ada pertemuan dengan Meldyanti pada tanggal 28 Mei 2022. Dalam pertemuan itu Anus mengaku ada pembahasan soal pembagian proyek dan Fee 5% yang harus dibayar di muka.
“Tidak benar dan saya katakan, saya bisa buktikan bahwa itu bohong,” ucap Gabriel.

Selanjutnya, Gabriel dalam penjelasannya mengungkapkan bahwa pada tanggal 24 Mei 2022, kliennya bersama Bupati Heri berangkat ke Jakarta.
“Tanggal 25 Mei, mereka melakukan kegiatan di Bappenas, kemudian Bupati pulang tanggal 28 . Sedangkan ibu bupati pulang tanggal 29. Kemduai tanggal 30 mereka langsung ke Papang. Jadi Anus bilang ada pertemuan tanggal 28, maka saya merasa aneh, ya,” kata Gabriel.