Lahir dari Keluarga Kurang Berada, Aprilio Perkasa Manganang Ungkap Suka-Duka Meniti Karir
JAKATA, Pojokbebas.Com – Kebahagiaan Aprilio Perkasa Manganang Pasca ditetapkan Pengadilan Negeri Tondano, Minahasa, Sulawesi Utara sebagai laki-laki pada Jumat (19/3) menjadi titik balik dalam kehidupan pria yang kini disapa Lanang tersebut. Lanang memasuki lembaran baru hidupanya sebagai seorang pria setelah 28 tahun menyandang jenis kelamin perempuan.
Lanang mengungkap bahwa dengan kondisi penampilannya ketika itu sebagai perempuan, ditambah lagi latar-belakang keluarganya yang tergolong berekonomi lemah membuat hidupnya sejak kecil diselimuti dengan berbagai kekurangan. Tapi dari kondisi tersebut Lanang belajar untuk hidup mandiri. Ketika orang tuanya tak sanggup lagi membiayainya untuk melanjutkan kuliah pasca lulus SMA, Lanang memulai karir di cabang olahraga voli mengikuti jejak kakaknya sejak tahun 2009.