Lahir Baru Sebagai Komunitas Perjuangan yang Merawat Bumi Sumber Kehidupan
Surat Gembala Uskup Maumere Menyongsong Perayaan Natal 25 Desember 2022
Akan tetapi, jalan-jalan baru, pendekatan-pendekatan baru serta kata-kata yang bermakna baru yang sangat diperlukan dalam merawat kehidupan tidak boleh dilihat sebagai usaha heroik dari pihak manusia, tetapi mesti dilihat sebagai karya Allah atas hidup kita. Dalam konteks ini, pengalaman akan kelahiran Kristus yang membawa komunias perjuangan untuk mengalami ‘kebaruan’ dalam merawat kehidupan, kebaruan dalam kebiasaan dan nilai-nilai kehidupan.
Natal: Kelahiran Baru Dalam Semangat Ekologis
Saudara-saudari, yang terkasih !
Melalui Ensiklik Laudato Si‘, Paus Fransiskus mengajak semua orang yang berkehendak baik untuk menjaga bumi, yang merupakan rumah bersama. Untuk waktu yang lama hingga kini, rumah yang menampung kita ini menderita sebagai akibat dari luka yang kita sebabkan oleh sikap predator kita, yang membuat kita merasa bahwa kita adalah penguasa planet ini dan sumber dayanya, dan memberikan wewenang kepada kita untuk menggunakan barang-barang tersebut secara tidak bertanggung jawab. Tuhan telah mempersembahkannya kepada kita. Saat ini, luka-luka ini menampakkan diri secara dramatis dalam krisis ekologi yang belum pernah terjadi sebelumnya, yang mempengaruhi tanah, udara, air dan secara umum, ekosistem tempat manusia hidup.