Karmila Patah Kemudi, 13 Penumpang Berhasil Dievakuasi
Kronologi kejadian
“Kronologi yang kami dapatkan dari pelapor bahwa pada pukul 14.30 Wita KM Karmila yang merupakan jenis Kapal Barang mengangkut muatan material dan POB (Person On Board) berjumlah 16 Orang (13 Penumpang & 3 ABK) berangkat dari Pelabuhan Labuan Bajo menuju Pulau Rinca”, jelasnya.
Pada pukul 16.00 Wita, KM Karmila tiba di pulau Rinca dan melakukan bongkar barang.
Pukul 18.00 Wita Kapal bertolak dari pelabuhan Labuan Bajo. Namun di tengah perjalanan sekitar perairan Pulau Kambing, KM Karmila dihantam gelombang tinggi dan angin yang kuat sehingga menyebabkan trouble engine patah kemudi.
“Menerima laporan tersebut, pukul 20.20 Wita Kami berangkatkan Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Tim Rescue Pos SAR Manggarai Barat 4 orang, Lanal Labuan Bajo 10 orang, Polair Labuan Bajo 2 orang, KP3 Laut Manggarai Barat 2 orang menuju lokasi kejadian untuk melaksanakan Operasi SAR dengan menggunakan RIB 500 PK Pos SAR Manggarai Barat & Sea Rider 500 PK Lanal Labuan Bajo.
Pukul 21.00 Wita, Tim SAR Gabungan tiba di lokasi kejadian dan langsung mengevakuasi 13 penumpang menuju RIB Pos SAR Manggarai Barat dan Searider Lanal Labuan Bajo.