Julie Laiskodat Dukung Rencana Keuskupan Ruteng Kembangkan Agrowisata Kopi Arabika di Mano

Setelah mendatangkan bibit, Anggota Komisi IV DPR RI itu juga menghadiri giat penanaman simbolis kopi arabika di Mano, Minggu 28 November 2021.

Usai giat penanaman simbolis, kepada awak media Julie menyampaikan, agrowisata kopi yang akan dikembangkan keuskupan Ruteng selaras dengan komitmen NTT,Viktor Bungtilu Laiskodat yang mendorong pengembangan sektor pariwisata.

“Saya mendukung program pa Gubernur yang namanya wisata termasuk agrowisata kopi. Saya berharap agrowisata dengan alam yang luas dan indah dan wisatawan bisa datang langsung memetik dan memilih langsung kopi dan bisa melihat langsung prosesnya sampai pengemasan,” kata ketua Dekranasda NTT itu.

Di kawasan agrowisata ini, lanjutnya, harus dibangun tempat peristirahatan yang lengkap dengan kafetaria sehingga wisatawan yang melintas di wilayah itu bisa singgah menikmati kopi Manggarai langsung di alamnya.

“Sehingga mereka (wisatawan) saat pulang bisa beli oleh-oleh kopi Manggarai yang sudah tersedia dalam bentuk kemasan,” jelasnya.

BACA JUGA:
Bentak Warga yang Menginterupsi, Bupati Agas Dinilai Arogan
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More