Hadiri Penutupan Torong Besi Cup, Yohanes Nembo Beri Apresiasi Atas Sportifitas Peserta Pertandingan

Jhon menambahkan, pertandingan tersebut digelar selain dalam rangka HUT partai golkar yang ke-58, juga menjadi kesempatan untuk mempromosikan potensi pariwisata terutama pariwisata religi torong besi.
adapun wisata religi yang dimaksud adalah Gua Maria Torong Besi yang menurutnya sangat potensial menjadi tempat ziarah bagi umat katolik Indonesia pada umumnya dan Umat katolik Manggarai khususnya.

“Sejak awal tujuan kami menyelenggarakan pertandingan ini, selain dalam rangka merayakan HUT partai golkar yang ke-58, juga menjadi ajang promosi Gua Maria Torong Besi agar menjadi wisata religi popular bagi umat katolik Manggarai,” lanjut politisi golkar yang juga bakal calon legislatif provinsi tersebut.

Pada kesempatan yang sama, ketua DPD golkar Manggarai Yohakim Jehati, memberikan apresiasi kepada semua pihak yakni para peserta, tim panitia serta dari unsur TNI dan POLRI yang bersama sama bersinergi menjaga keamanan selama pertandingan hingga pertandingan tersebut berjalan lancar.

“Terimakasih kepada semua tim, panitia, Aparat keamanan (TNI dan POLRI) juga kepada masyarakat kec Reok, yang sudah mengambil bagian dalam menyukseskan turnamen besar ini,” ujar Yoakim yang hadir dalam penutupan turnamen tersebut.

BACA JUGA:
Bupati Mabar, Gusti Dula Mengatakan Kondisi New Normal Menuntut Kerja extraordinary
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More