
Direktur Yayasan Sarifin Peduli Masyarakat dan Uskup Maumere Bahas Penguatan Ekonomi Umat
Usai diterima secara adat, Direktur YSPM Agustinus Sarifin memaparkan pelbagai program terobosan untuk pemberdayaan ekonomi umat di hadapan anggota usaha babi di Wailiti, dan puluhan utusan elemen warga yang hadir termasuk beberapa pastor. Setelah pemaparan program, Direktur YSPM dan Uskup Maumere Mgr. Edwaldus Martinus Sedu didampingi Penasihat YSPM Fransiskus Aci, Direktur Puspas Keuskupan Maumere, RP. John Eo Towa, Sekretaris Uskup Maumere RD. Ephy Rimo, S.Fil, S.H, M.H; Ketua PSE dan Caritas RD. Kanis Mbani, RD. Yan Faroca (Nebe), dan RP. Polce (Nangahure) meninjau 27 kotak kandang babi yang dalam proses pengerjaan final.
Pantauan media ini, perwakilan anggota usaha babi di Wailiti John Orlando didampingi Alfridus Hempi menjelaskan secara detail teknis tahapan pembuatan kandang sesuai standar kesehatan yang diberlakukan YSPM.
Media ini mencatat, sebelum meninjau lokasi kandang babi Wailiti, Direktur YSPM Agustinus Sarifin bersama tim YSPM meninjau lokasi kandang pembiakan babi lainnya yang berlokasi di RT 006/RW 002, Kelurahan Nangalimang, Kecamatan Alok. Selain meninjau kandang, Direktur YSPM juga mengadakan tatap muka dengan anggota dan menyampaikan program-program yayasan dalam upaya penguatan ekonomi anggota. (Walburgus Abulat)