Dihadiri Sekjen KWI, Ribuan Umat Katolik di Intan Jaya Ikut Memeriahkan Acara Tabisan Imam Baru

“Bagaimana pun ini adalah peristiwa besar dan berahmat buat umat dan masyarakat Intan Jaya. Tiga Imam baru ini adalah putra daerah Intan Jaya dari Suku Moni dan Mee. Maka wajar umat menyambut gembira peristiwa ini,” ungkap Yoakim dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (11/10).

Terkait acara ini sendiri ungkap Yoakim, pihak Pemda bersama Gereja dan Masyarakat serta TNI dan POLRI sudah sejak lama bekerja sama untuk memastikan agar agenda besar ini berjalan kondusif.

“Bahwa selama ini Intan Jaya banyak diberitakan terjadi peristiwa gangguan keamanan, kami pastikan gangguan keamanan bisa dikendalikan dengan baik.  Masyarakat bersama Gereja, Pemda dan TNI -Polri sudah berkomitmen untuk menjaga situasi agar kondusif.

Terbukti hari ini tadi ribuan umat yang hadir menyambut Uskup semuanya tertib dan acara berjalan lancar. Kita harapkan besok sampai acara tabisan selesai juga tetap aman,” lanjut Yoakim Yoakim yang adalah juga Ketua Tim Mediasi Konflik Penegakan Hukum di Wilayah Intan Jaya antara TNI/Polri dengan TPN/OPM.

BACA JUGA:
Kapolri-Panglima TNI Tinjau Bencana di NTT, Fokus Evakuasi Korban dan Bantuan
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More