Antisipasi Pandemi di Masa Datang, Indonesia Dorong Dunia Berkontribusi pada Dana Darurat Pandemi
FIF diharapkan dapat diluncurkan secara formal dan beroperasi pada bulan September 2022. Dalam beberapa minggu mendatang, Jonit Finance and Health Task Force (JFHTF) G20, Bank Dunia, dan World Health Organization (WHO) akan bekerja sama dengan para donor FIF dan mitra, serta para pemangku kepentingan strategis lainnya untuk mengembangkan kerangka tata kelola dan manual operasi dari FIF secara terperinci.
“Kepresidenan G20 Indonesia sangat mengharapkan dukungan dan kontribusi dari semua pemangku kepentingan terkait dalam upaya bersama untuk memperkuat arsitektur kesehatan global,” ujar Dian, yang juga mewakili Finance Deputy G20 Indonesia.
“Kami percaya bahwa melalui pekerjaan untuk mendirikan FIF ini, kami dapat menunjukkan kepada dunia tentang nilai multilateralisme dalam hal memastikan dunia lebih siap untuk menghadapi pandemi di masa depan,” tambahnya.
Pembiayaan kesehatan global menambah sumber daya khusus PPR pandemi
Diketahui, pada Kamis (30/6/2022), Dewan Direktur Bank Dunia telah menyetujui pembentukan FIF yang akan membiayai investasi paling penting saat ini yaitu kesehatan, untuk memperkuat kapasitas PPR pandemi di tingkat nasional, regional, dan global, dengan fokus pada negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah.