Wow, OborMas Pay Bantu Anggota Permudah Pengiriman Uang dari Pelosok Desa dan Penghematan Biaya

Oleh Walburgus Abulat (Wartawan Pojokbebas.com)

 

Empat Strategi Baru

Sementara Ketua Pengurus KSP Kopdit Obor Mas, Andreas M. Mbete, S.Pd dalam sambutannya saat membuka pertemuan Evaluasi Evaluasi Kinerja 2021 dan Penyusunan Rencana Kerja 2022 KSP Kopdit Obor Mas antara lain menyebut 4 strategi baru agar Obor Mas selalu sukses.

Pertama,  selalu memberikan   sesuatu yang unik. Obor Mas banyak keunggulan, layani anggota dengan unik, karyawan langsung menemui anggota.

Kedua, selalu membangun komunikasi yang intensif dengan anggota atau siapa saja. Ketiga, selalu membuat target baru yang masuk akal, dan jangan melihat target sebagai beban, namun sebaliknya jadi target sebagai  motivasi untuk bekerja keras.Keempat, berani membuat strategi baru. Berani menemukan dan menetapkan strategi-strategi baru.

Hindari Enam Penyebab Kegagalan Berikut

Ketua Pengurus Andreas M. Mbete pada kesempatan ini meminta jajaran Obor Mas untuk menghindari enam penyebab kegagalan berikut yakni perencanaan yang kurang matang, takut mengambil risiko, tidak berani mencoba, mudah menyerah; terlalu terburu-buru untuk meminjam. Dan kurang percaya diri.

“Kita harus berani mengambil risiko sebab kenyataannya orang sukses adalah mereka  yang berani mengambil risiko. Kalau tidak berani ambil resiko maka  mental kita tidak siap menjadi orang sukses,” kata Andreas.

Sementara Ketua Pengawas Muhammad Arifin, SE, M.Pd dalam sambutannya antara lain memotivasi para karyawan untuk bekerja maksimal, termasuk untuk mengumpulkan uang iuran wajib dari anggota.***

BACA JUGA:
Antisipasi Risiko Krisis Air Abad 21
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More