Wanita Berkerudung Biru (Bag.I)

Eulogi Pertama untuk Sr. Nikolin Pajo SSpS

Oleh Stefanus Wolo Itu, Misionaris FIDEI DONUM di Basel Swiss 
Wanita berkerudung biru
Penulis / RD. Stefanus Wolo Itu

 

HARI Senin pagi tanggal 4 Nopember jam 04.40 waktu Swiss. Seorang umat paroki menulis pesan: “Stefan, vor ein paar Stunden ist der Vulkan Lewotobi Laki Laki auf der indonesischen Insel Flores ausgebrochen. Es gab mindestens zehn Tote. Mein herzliches Beileid. Stefan, beberapa jam yang lalu, gunung Lewotobi Laki Laki di Flores Indonesia meletus. Paling sedikit 10 orang meninggal. Saya turut berdukacita”.

Saya langsung bangun dan membuka media sosial: grup-grup WhatsApp dan Facebook. Hampir semua memosting dan menulis tentang letusan gunung berapi itu. Kampung-kampung sekitar, rumah misi SSpS Hokeng, SMPK Sanctissima dan Seminari menengah San Dominggo Hokeng mengalami kerusakan berat. Dan lebih memilukan hati, letusan itu memakan korban jiwa. Saya terkejut karena salah satu korban adalah Sr. Nikolin Katharina Pajo SSpS. Spontan air mata saya berguguran.

BACA JUGA:
Eulogi: Untukmu Charles Lau
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More