Pimpin Misa Syukur 25 Tahun Imamat Dua Imam CP, Uskup Maumere: Jadi Imam untuk Umat

Laporan Dionisius Ngeta, kontributor.

Pada kata pengantarnya, bapak uskup Maumere, Mgr. Edwaldus Martinus Sedu, menyampaikan bahwa dalam suasana gembira dan penuh sukacita kita bersyukur kepada Tuhan atas kebaikan dan kasih setia-Nya menyertai para imam hingga boleh merayakan perak imamat mereka.

Bersama para yubilaris kita bersyukur atas kasih setia Tuhan itu dan memohon pengampunan dari-Nya atas segala kekurangan dan dosa-dosa yang telah kita lakukan agar kita dilayakan-Nya merayakan misa syukur  tersebut.

 

P. Antonius Janga, CP yang dipercayakan kedua yubilaris sejak awal kotbahnya menegaskan bahwa seorang imam baru bisa menjadi imam umat kalau menjadi sungguh-sungguh imam Allah. Karena itu menurutnya, imam menjadi sempurna karena berjalan bersama-sama dengan umat dan Allah.

Dalam sambutannya, Bapak Uskup Maumere menegaskan bahwa bahwa rahmat imamat itu sudah menjadi berkat bagi banyak orang.

Ia menggarisbawahi bahwa sebagai  imam hanya dapat menjadi penyalur cinta kasih Allah bila pertama-tama menerima dan mensyukuri rahmat Tuhan yang tercurah dalam kerapuhan dan kelemahan, juga dalam pengalaman bahagia dan sukacita.

BACA JUGA:
Ketika Menkopolhukam Mahfud MD, Uskup Maumere, dan Elemen Warga  Berkomitmen Berantas Korupsi dan Bongkar Sindikat Perdagangan Orang di NTT Dari Bukit Sandaran Matahari Ledalero
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More