Uskup Ewald Minta Imam Keuskupan Maumere Harus Jeli Hidup di Zaman yang Dikendalikan Internet dan Media Sosial
Uskup menggarisbawahi bahwa komunitas perjuangan kita para imam adalah komunitas dalam hati Yesus yang rahim, untuk memelihara kehidupan dan segala martabatnya.
“Paus Fransiskus selalu mengajak kita para imamnya untuk bergerak, berbenah, berubah, dan berbuah agar kita menyatukan apa yang kita ketahui dan yang kita yakini dalam perbuatan kasih yang nyata di
tengah dunia,” kata Uskup.
“Emas dan perak tidak ada pada kami, adalah ungkapan jujur para rasul, ketika mereka hanya memiliki Yesus di dalam hidup mereka. Pengalaman kebangkitan membuat mereka sadar dan berbalik bertobat pada kasih
setia Tuhan yang melampuai kuat kuasa dunia dan segala nikmat materi dan jaminannya.”
Kisah Petrus dan Yohanes dalam Kisah Para Rasul (Kis 3:1-10), lanjut Uskup merupakan ungkapan paling jujur dalam tulisan pewartaan ini, betapa kita ini bukan siapa-siapa, dan tidak punya apa-apa, namun
dalam Yesus, kita memiliki arti bagi sesama dan orang lain.