Uji Klinis Vaksin Covid-19 Melibatkan 1.620 Relawan
Bandung, Pojokbebas.com. Uji klinis vaksin untuk Covid-19 terus dilakukan dan kini telah mencapai tahap ketiga. Bila uji klinis tahap ketiga ini berjalan sukses, maka produksi vaksin Covid-19 akan segera dilakukan untuk seluruh warga negara Indonesia.
Presiden sendiri sangat optimis dengan pengujian klinis itu. Pada kunjungan kerjanya Selasa (11/8) ke Gedung Eyckman, Fakultas Kedokteran Universitas Pandjajaran, Bandung, Presiden menyampaikan optimismenya bahwa pengembangan vaksin untuk Covid-19 di Tanah Air dapat berjalan dengan baik.
Pada kunjungan itu, Presiden dipandu oleh Ketua Tim Peneliti Uji Klinis dari Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran Prof. Kusnandi Rusmil. “Kita optimistis bahwa dengan segera ditemukannya vaksin ini kita bisa melakukan vaksinasi kepada seluruh rakyat,” ujar Presiden.