Tidak Sekadar Menang–Kalah Pilkada Sikka 

Oleh Dionisius Ngeta, S. Fil, Warga RT/RW 018/005 Kelurahan Wuring Kec. Alok Barat

 

Perkuat Rahim Politik

Rahim yag mengandung dan melahirkan ekstensi dan akrivitas politik dan demokrasi adalah kebersamaan. Karena itu eksistensi dan aktivitas politik dan demokrasi kita seperti penggalangan simpatisan dan dukungan dalam rangka memenangkan pasangan harus tetap menjunjung tinggi nilai kebersamaan itu dan demi kebaikan bersama (bonum commune).

Politik dan demokrasi lahir dari sejarah dan keseharian hidup manusia. Terjadi dalam kehidupan bersama dengan manusia. Memiliki tujuan untuk kepentingan dan kesejahteraan manusia, demikian Aristoteles. Dalam kebersamaan itu, manusia mengaktualisasikan dirinya sebagai makhluk sosial dan makluk polis (zoon politikon). Kodratnya sebagai makhluk sosial dan makhluk polis diungkapkan dalam kebersamaan (communio) dan dalam kebersamaan itu pula tujuan politik bisa tercapai.

Sebagai sebuah kontestasi dengan berbagai macam selebrasi dan strategi politik, Pilkada Sikka merupakan aktivitas persaudaraan, kekeluargaan dan kebersamaan sebagai warga Nian Sikka tercinta. Sebuah aktivitas yang melibatkan manusia Nian Tana Sikka, dengan tujuan untuk kepentingan bersama yakni kebaikan bersama masyarakat Nian Tana Sikka.

BACA JUGA:
Songsong HUT RI Ke-79, Warga Rt/Rw 018/005 Kelurahan Wuring Lakukan Berbagai Kegiatan
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More