Suster, Pastor, dan Aktivis HAM Bentang Spanduk di Kantor Kejari Sikka Desak Jaksa Tetapkan Tersangka Korupsi Dana BTT
SIKKA-Para suster dari berbagai kongregasi, pastor, dan aktivisi jejaring HAM di Kabupaten Sikka melakukan aksi unjuk rasa di Kantor Kejari Sikka, Senin (30/1/2023). Mereka mendesak aparat penegak hukum, khususnya Kajari Maumere agar segera menetapkan tersangka aktor yang paling bertanggung jawab di balik kasus dugaan korupsi dana Belanja Tidak Terduga (BTT) yang dikelola Kantor BPBD Kabupaten Sikka
Aksi ini rencananya akan berlangung selama lima hari, dari Senin (30/1/2023) hingga Jumat (3/2/2023). Dalam aksi dua hari yang sudah lewat, selain melakukan orasi, para aktvivis HAM juga membentangkan sejumlah poster/spanduk meminta Kajari untuk segera menetapkan tersangka dugaan korupsi dana BTT dimaksud.