Survei Indometer: Ketidakpuasan Publik Terhadap Jokowi Capai 25,2 Persen
JAKARTA, Pojokbebas.com – Lembaga survei Indometer mengumumkan hasil survei terkait kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama masa pandemi. Hasilnya, tingkat ketidakpuasan publik terhadap Pemerintah Jokowi periode kedua mencapai 25,2 persen.
Direktur Eksekutif Indometer Leonard SB mengatakan, tingkat ketidakpuasan tersebut dipengaruhi oleh faktor tingginya kasus konfirmasi Covid-19 dan anjloknya perekonomian. Misalnya, rendahnya jumlah testing dan tracing, serta pertumbuhan ekonomi yang minus sepanjang 2020.
Angka ketidakpuasan jauh lebih rendah dibandin tingkat kepuasan. Hasil survei yang dilakukan sejak 1 sampai 10 Februari, dimukan tingkat kepuasan terhadap Presiden Jokowi mencapai 70,1%. “Tingkat kepuasan yang sangat tinggi menunjukkan bahwa Jokowi tetap dipercaya oleh publik,” kata Leonard dalam siaran persnya di Jakarta, Kamis (18/2).
Publik, lanjut Leonard, menilai pilihan-pilihan kebijakan pemerintahan Jokowi dalam menghadapi pandemi Covid-19 masih layak untuk didukung. Keputusan untuk tidak melakukan lockdown memberi kesempatan bagi pelaku ekonomi untuk tetap berusaha.