Masalah-masalah sedemikian rupa itu, butuh penanganan yang serius dari ibu guru wali kelas dan guru pembimbing sesuai perang kerjasama secara gotong antara guru wali kelas dengan guru pembimbing. Untuk menolong dan memperbaiki kesulitan dan masalah siswa di sekolah. Dengan cara kerjasama yang baik sesuai standar operasional prosedur( SOP) masing-masing penulis berpikir, masalah siswa bisa diatasi. Bisa saja masalah itu timbul sebagai akibat dari Latar belakang rumah tangga yang brocken home, karena orang tua cerai, masalah kejiwaan yang membantu orangtua untuk mencari nafkah. Bisa juga karena masalah psikis pengaruh teman bergaul setiap hari. Masih banyak masalah lain yang mempengaruhi perkembangan psikologi siswa di sekolah. Antara lain; kehilangan orangtua pengasuh, kehilangan tokoh idola di rumah. Membuat siswa stres dan tidak mau kesekolah.
Bagaimana cara untuk mengatasinya?
Penulis merilis dari berbagai sumber tentang kehidupan, cara untuk mengatasi masalah disiplin siswa di sekolah. Antara lain; dari sumber bacaan (https: //cintalia.com). Bahwa sekolah yang menjadi tempat pendidikan bagi para siswa pastinya memiliki aturan yang harus dipakai para siswa. Peraturan dibuat dengan tujuan untuk mendisiplinkan siswa agar bisa tertib selama berada di sekolah dan demi terciptanya proses kegiatan belajar mengajar yang efektif. Tindakan ini cukup efektif untuk mendisiplinkan siswa siswi. Namun, peraturan ini tidak cukup efektif untuk mendisiplinkan sebagian siswa lainnya yang termasuk pada kategori siswa siswi nakal.