Serahkan 500 Sertifikat Tanah kepada Masyarakat Tohe, Wabup Belu: Jangan Digadai untuk Pesta
Lanjutnya, tanah yang telah memiliki sertipikat agar diolah untuk pertanian sehingga tidak dibiarkan terbengkalai dan juga kepada masyarakat dihimbau agar tidak melakukan penyerobotan tanah.
“Ingat, penyerobotan tidak boleh dilakukan, pasang pilar disetiap batas tanah dan jangan coba-coba geser, itu pidana,” tandas Wabup Belu.
Pada kesempatan tersebut Wabup juga menghimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap demam berdarah dangue dengan tetap menjaga kebersihan lingkungan.
“Saat ini telah masuk musim penghujan sehingga kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dan waspada terhadap demam berdarah dan tidak lupa tetap waspada terhadap COVID-19,” kata Wabup.
Proses sertifikasi tanah di Desa Tohe diungkap Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Belu, Jose Marcus Fernando, S.SiT.,SH.,MPA tidak segampang yang dibayangkan dengan target yang diinginkan adalah 500 sertifikat.
“Dari proses awal saya standby mengawal ini siang dan malam serta terus melakukan pendekatan sampai pada berurusan di Polsek, tetapi ini dapat diselesaikan secara baik,” terangnya.