Senang Timnas Sepak Bola Amputasi Lolos ke Piala Dunia Amputasi 2022, Jokowi Tambahkan Bekal Rp500 Juta

“Sekali lagi saya titip bahwa Saudara-Saudara semuanya membawa nama negara, membawa nama Indonesia, sehingga persiapan yang baik, latihan yang baik dan penuh disiplin agar betul-betul nanti prestasinya betul-betul membanggakan seluruh rakyat kita,” kata Jokowi.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden juga menyampaikan bahwa pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga telah menyiapkan semua kebutuhan dan fasilitas bagi timnas sepak bola amputasi Indonesia. Selain itu, Presiden juga akan menambah tambahan bekal bagi Timnas sepak bola Amputasi Indonesia selama berlaga di Turki nanti sebesar Rp500 juta.

“Nambah sedikit untuk sangu (bekal-Red) Bapak, Ibu, sekalian ke pertandingan yang akan diadakan di Turki 1-9 Oktober nanti sebesar Rp500 juta, untuk sangu. Nanti kalau pulang juara, beda soal,” tandasnya.

Untuk diketahui, Indonesia melaju ke Piala Dunia Sepak Bola Amputasi untuk pertama kalinya usai lolos babak kualifikasi di Bangladesh. Di Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022 yang akan berlangsung di Turki tersebut, timnas Indonesia akan bergabung di Grup C dan bersaing dengan Inggris, Argentina, dan Amerika Serikat.

BACA JUGA:
Terkait Dugaan Terjadinya Kebocoran Data Pemerintah, Jokowi Instruksikan Jajarannya untuk Ditindak-Lanjuti
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More