Segera Luncurkan E-Katalog Seharga Rp400 Triliun, Menko Marves: Berdampak Pemerataan Ekonomi dan Mencegah Korupsi

Menko Luhut menegaskan, dengan digitalisasi setiap daerah dapat mengembangkan aplikasi yang bisa terhubung dengan pemerintah pusat. “Bagaimana monitornya? Kita akan monitor semua, diaudit secara berkala oleh BPKP, kemudian nanti kalau tidak melaksanakan akan mendapatkan sanksi dengan sanksi yang sudah diatur dengan jelas. Nah kalau ini terjadi, ini akan membuat pemerataan ekonomi tanpa kita sadari,” ungkapnya.

Melalui E-Katalog, Menko Marves mengharapkan anak-anak muda Indonesia dapat  berkreasi menciptakan produk yang bisa dimasukan ke E-Katalog. Bahkan menurug Menko Luhut keberadaan platform itu akan memiliki dampak pada pertumbuhan ekonomi, penciptaan lapangan kerja dan wadah inovasi bagi anak muda Indonesia.

“Jadi bagaimana anak-anak muda kita meng-create apa yang sekarang kita kerjakan atau challenges tender yakni mengkreasikan barang-barang yang dibutuh pemerintah. Kita kasih ke market, dihubungkan dengan anak muda yang men-design. Kita lihat design dan dipilh oleh para ahli, mana yang bagus, terus bagaimana cara kita membiayai dengan membikin pilot project dan kemudian jadi. Lalu kita masukkan E-katalog, dan itu nanti diproduksi oleh UMKM-UMKM,” jelasnya

BACA JUGA:
Tata Kelola yang Baik, Kunci Penting Lawan Stunting
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More