Ribuan PMI di Hong Kong Histeris saat Video Call dengan Ganjar
Ganjar, menurutnya, presiden rakyat sejati. “Kenapa? Karena berpihak kepada rakyat, kepada wong cilik” ujar Aldi.
Terpisah, duet Cak Lontong dan Mazdjo Pray juga mengajak masyarakat Indonesia di Hong Kong untuk tidak ragu mendukung Ganjar-Mahfud.
Kata Cak Lontong, saat ini ada orang yang takut kalah, tapi tidak takut salah.
Dia melakukan apa saja dan menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan.
“Ganjar-Mahfud tidak demikian, kita mendukung Paslon 03 untuk menang dengan cara elegan. Meraih kemenangan secara terhormat,” ujar Cak Lontong.
Pemilu di Hong Kong
Pemungutan suara sudah berjalan di Hong Kong, dengan jumlah pemilih 162.301 surat suara sudah kirim lewat pos sejak 2-11 Januari 2024.
Per 31 Januari 2024, sekitar 70.000 surat suara sudah kembali dan tercoblos dan yang balik tidak tercoblos mencapai 14.000 surat suara.
Panitia Pemilihan Luar Negeri Hong Kong akan membuka TPS pada Selasa, 13 Februari di KJRI bagi yang hendak memberikan suara melalui TPS.
Para pemilih akan hadir sesuai jadwal sesuai undangan Form C6 dan membawanya ke TPS.