Respon Cepat Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Tangani ODGJ Diapresiasi Masyarakat

Kisah mereka terungkap ke publik, pertama kali melalui informasi yang dihimpun oleh perkumpulan wartawan Manggarai yang melakukan kunjungan kemanusiaan ke daerah tersebut. Dari hasil kunjungan tersebut, diketahui ada dua orang kaka beradik yang sudah dalam kondisi terpasung karena menderita gangguan jiwa.

Sang kakak berinisil SJ, baru saja dipasung oleh warga karena diduga bersikap membahayakan warga setempat. Sang adik berinisial DD, kisahnya lebih tragis. DD sudah terpasung sejak belasan tahun. Sedangkan BG yang merupakan istri dari SJ, tidak dipasung.

Sejak mereka sakit, anak sulung SJ dan BG, yang bernama Christina Viani Varnilan mengambil alih tanggungjawab sebagai tulang punggung keluarga tersebut. Setiap hari, selain mengurus kedua orangtuanya, Christina juga mengurus adik-adiknya yang masih kecil.

Bebannya begitu besar untuk anak seusianya. Dan kisah mereka ini pun pada ahkirnya menjadi viral dan berhasil menarik perhatian bupati dan wakil bupati. Pada Kamis (19/8), bupati dan wakil bupati bersama rombongan melakukan kunjungan ke daerah itu, dan melihat langsung kondisi keduanya.

BACA JUGA:
Rusia Siapkan Serang Kilat ke Ukraina, PM Inggris Sebut Akan Jadi Malapetaka Buat Putin
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More