Tahun 2017, Mountain Pass yang dioperasikan oleh Molycorp, dibeli seharga 20,5 juta dollar AS oleh konsorsium MP Mine Operations LLC-konsorsium Shenghe Resources dan QTT Financial dan JHL Capital. ERP Strategic Minerals LLP, Pala Investments dan Peak Resources kalah dalam pelelangan Mountain Pass itu. Shenghe Resources membeli Mountain Pass melalui subsidiari atau anak perusahannya, Resource International, di Singapura (Suzanne Shaw et al, 2017).
Dari sini pula, jejak awal, harga REE dikendalikan oleh Singapura sesuai pengaruh dan arahan dari elit Tiongkok. Sejak awal September 2009, Tiongkok mulai mengendalikan pasar dengan penurunan kuota ekspor hingga 35 ribu ton pertahun periode 2010-2015 ((Joe MacDonald/Associated Press, 1/9/2009). Karena alasan isu lingkungan.
Tiongkok mulai menerapkan strategi Deng Xiaoping yang memicu krisis REE tahun 2010, mirip dengan krisis minyak karena embargo oleh eksportir minyak OPEC, khususnya asal Timur Tengah, tahun 1973. Misalnya, Juli 2011, Tiongkok menurunkan kuota ekspor hingga 30.184 ton dan produksi 93.800 ton (Zhang Qi et al/China Daily, 15/7/2011).