Pintar Asia Beach Sikka Siapkan 2 Kuda Tunggangan dan Aneka Fasilitas Puaskan Wisatawan

Pintar Asia Beach Sikka Siapkan 2 Kuda Tunggangan dan Aneka Fasilitas Puaskan Wisatawan
Dua wisatawan lokal Ardi dan anaknya dipandu joki Mateus Nura sedang menunggang kuda yang disiapkan Pengelola Pintar Asia Beach di Pantai Nobat, Kelurahan Hewuli, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, Minggu (2/10). Foto Walburgus Abulat

 

MAUMERE, Pojokbebas.com – Manajemen Objek Wisata Pintar Asia Beach milik KSP Kopdit Pintu Air (Pintar) Rotat Indonesia yang berlokasi di Nubat, Kelurahan Hewuli, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka atau 8 km arah utara barat laut Kota Maumere menyiapkan pelbagai fasilitas untuk memberikan kemudahan dan kepuasan bagi wisatawan yang mengunjungi objek wisata itu, di antaranya dua kuda tunggangan, lopo, tenda payung, café & resto,  dan aneka fasilitas lainnya.

Pantauan Media ini  di Pintar Asia Beach di Nubat, Minggu (2/10), pihak pengelola memberdayakan semua fasilitas yang ada di destinasi wisata itu, termasuk dua ekor kuda untuk memuaskan para wisatawan lokal yang mengunjungi pantai  ini.

BACA JUGA:
Rencana Pemerintah Berikan Stimulus kepada Industri Pers Didukung Bamsoet
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More