
Pilkada 2024; Momentum Melahirkan Pemimpin Lokal Yang Transformatif
Oleh Maria Elviani Jelita, Mahasiswi STIPAS St. Sirilus Ruteng
Bagaimana strategi dan langkah-langkah konkrit untuk menghancurkan praktik politik kotor itu melalui Pilkada? Langkah konkrit itu sebagai berikut.
Pertama, masyarakat sebagai pemilik kedaulatan harus bertekad untuk memilih pemimpin transformatif sebagaimana penulis sampaikan di awal tulisan ini.
Kedua, masyarakat harus memiliki pengetahuan yang baik tentang rekam jejak para pasangan calon. Ketiga, masyarakat harus mengedepankan rasionalitas dan harus kritis dalam menentukan pilihan politik.
Keempat, masyarakat harus menolak praktik money politics. Kelima, masyarakat harus turut serta mengawasi perilaku transaksional para elit politik terutama antara elit partai dengan para pasangan calon.
Keenam, masyarakat harus turut serta mengawasi independensi penyelenggara Pilkada. Langkah-langkah konkrit di atas membutuhkan dukungan aksi kita semua.
Akhirnya, dalam ritus Pilkada 2024 yang akan datang kita berharap momentum melahirkan pemimpin lokal yang berkomitmen mengedepankan kepemimpinan transformatif.