Pihak Prudential Belum Juga Mengembalikan Uang, Nasabah Bank Pemilik Kartu Kredit BCA Merasa Ditipu

Karena merasa ditipu, ketika itu juga Yohanes meminta agar BCA mengembalikan uang yang sudah lari ke rekening Asuransi Prudential tersebut.

Atas permintaan Yohanes tersebut pihak BCA pada hari itu juga meminta pihak Prudential untuk menghubungi Yohanes. Tapi saat dikonfirmasi beberapa hari kemudian, hal itu tidak dilakukan pihak Prudential.

Lalu Yohanes kembali menelepon ke BCA pada Kamis (5/11) dengan customer line BCA ketika itu adalah ibu Rose guna menanyakan perkembangan pengaduannya beberapa hari sebelumnya. Pihak BCA memberitahu Yohanes terkait langkah pihak BCA di tanggal 29 Oktober tersebut di atas.

Lalu lagi-lagi Yohanes menanyakan soal apakah  benar pihak BCA Pusat yang meneleponnya untuk mengikuti program tabungan perlindungan di BCA dengan penjaminnya adalah Prudential. Customer line BCA menerangkan kepada Yohanes begini, “Seharusnya itu dari pihak asurasi  (yang menghubungi bapak-red), kami tidak tahu-menahu mengenai itu.”

Yohanes lalu menghubungi pihak Prudential pada Rabu (11/11) dan tersambung dengan ibu Mieke. Berbeda dengan keterangan pihak BCA, ibu Mieke menerangkan bahwa yang menelepon Yohanes adalah orang BCA Pusat.

BACA JUGA:
Daftar Menteri Pemerintahan Prabowo Beredar, Petinggi Gerindra Bantah      
Berita Terkait
1 Komen
  1. Ver berkata

    Percis seperti kejadian saya, ngakunya irang BCA dan mereka punya data alamat penagihan CC BCA saya

Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More