Perubahan Iklim dan El Nino Tantangan Ketahanan Pangan

JAKARTA, Pojokbebas.comPerubahan iklim global, termasuk dampak El Nino menjadi tantangan bagi pemerintah menghadapi ketahanan pangan nasional akibat kemarau.

Kepala Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementan, Prof Fadjry Djufri mengatakan, pemerintah melalui Kementerian Pertanian merespons tantangan ini.

Salah satunya dengan mendorong modernisasi pertanian berbasis teknologi serta hilirisasi untuk meningkatkan hasil pertanian.

“Penggunaan teknologi modern tidak hanya meningkatkan efisiensi tetapi juga memungkinkan petani dengan lahan terbatas dapat menghasilkan produk dengan nilai ekonomi tinggi,” ujar Fadjry dalam dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) dengan tema ‘Ketahanan Pangan di angan Petani Milenial’, Senin (24/06).

Kementan sendiri telah berkomitmen untuk meninggalkan pola lama yang identik dengan petani berkotor-kotor dan menggantinya melalui penggunaan teknologi.

Dengan teknologi, petani masa kini tak perlu menyentuh tanah secara langsung.

Hal ini sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo untuk mendorong penggunaan teknologi di berbagai sektor.

BACA JUGA:
Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) : Sektor Pertanian Penyelamat  Pembangunan Nasional di Masa Pandemi Covid 19
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More