Pertamina Pusat Bantu Peralatan Kesehatan untuk RS Santa Elisabeth Lela

Ketua Umum Pengurus Yayasan Santa Elisabeth Keuskupan Maumere, RD. Yohanes Eo Towa, yang juga Direktur Puspas Keuskupan Maumere kepada media ini menjelaskan bahwa alat kesehatan itu diusahakan oleh Yayasan Santa Elisabeth Keuskupan Maumere dengan mengajukan proposal ke Direktur Utama Pertamina Pusat di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Alat kesehatan berupa CPAP (ventilator) bantuan dari Pertamina Pusat ini senilai Rp110. 540. 000 dengan rincian pemanfaatannya untuk biaya pengadaan alat, pajak dan ongkos sebesar Rp110. 000.000, sisanya untuk biaya administrasi dll, kata Romo Yohanes Eo Towa.

Romo Yohanes Eo Towa menyampaikan terima kasih kepada PT Pertamina Pusat yang telah memberikan bantuan kepada Yayasan Santa Elisabeth Keuskupan Maumere dan RS Santa Elisabeth. Saya menyampaikan terima kasih kepada PT Pertamina Pusat, kata Romo Yohanes Eo Towa.

Perwakilan Pertamina Pusat, Yohanes Don Bosco (kiri) disaksikan para suster menyerahkan peralatan CPAP bantuan PT Pertamina Pusat kepada Direktur RS Santa Elisabeth, dr. Thedius Watu, Sp.M di RS Lela, Selasa (30/8/2022). Foto Walburgus Abulat
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More