Peringati Harkopnas 2022, Pemerintah Terima Usulan 5 Juli Hari Ekonomi Pancasila dan Resolusi Kendal

Di awal sambutannya, Airlangga Hartarto menyapa ribuan praktisi koperasi yang berada di tribun stadion maupun yang berada di lapangan Stadion Kebon Dalem yang berkapasitas 15.000 orang.

“Lampung mana suaranya… Sulawesi Selatan mana… Banten mana…. DKI Jakarta mana. Jawa Barat mana…. Yogyakarta mana… Jawa Tengah mana….,” demikian teriakan Airlangga di depan mikrofon yang lantas disambut dengan teriakan balasan dari ribuan insan koperasi. “Terima kasih telah jauh-jauh datang merayakan acara puncak Hari Koperasi hari ini,” kata Airlangga.

Airlangga mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo berulangkali menegaskan bahwa koperasi adalah pilar ekonomi kerakyatan. Itu sebabnya, kata Airlangga, perhatian Pemerintah terhadap kemajuan koperasi sangat besar. Disebutkan, dalam RPJMN 2020-2024, telah diamanatkan pengembangan koperasi, terutama pada kontribusinya terhadap perekonomian nasional.

“Koperasi sebagaimana ditegaskan Bapak Presiden adalah pilar ekonomi kerakyatan yang menjadi salah satu prasyarat bagi terwujudnya kemandirian dan kedaulatan bangsa. Koperasi dengan filosofi kegotongroyongannya, mampu mengungkit dan mewujudkan kesejahteraan bagi anggotanya,” jelas Airlangga.

BACA JUGA:
Uji Coba Kereta LRT Jabodebek, Jokowi: Sangat Cepat dan Tanpa Masinis
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More