
Peresmian Gedung Kantor Pusat dan Hut Ke-14 CUKS Atambua, Bupati Belu Bangga CUKS Sudah Kelola Dana Puluhan Miliar
Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus di awal sambutan menyampaikan proficiat dan selamat kepada seluruh manajemen Credit Union Kasih Sejahtera Atambua yang pada hari ini meresmikan Kantor Pusat di Kabupaten Belu.
“Atas nama pemerintah dan seluruh rakyat mengucapkan selamat. Kantor ini dilengkapi dengan fasilitas yang sangat bagus,” ungkap dr. Taolin.
Bupati Belu juga memuji panitia pembangunan gedung karena bisa melakukan efisiensi dana sampai 30%.
Lanjut Bupati, kehadiran CUKS yang sudah berkarya 14 tahun di Kabupaten Belu tentunya suatu perjalanan yang tidak mudah hingga berada di titik ini.
“Saya berharap nanti CUKS terintegrasi dengan proyek Food Estate yang berada di Desa Fatuketi sehingga mampu membantu petani,” kata Bupati.
