Perbaiki Citra Kota Ruteng Sebagai Kota Terkotor Versi KLHK, ini Langkah Bupati Hery

Perbaiki Citra Kota Ruteng Sebagai Kota Terkotor Versi KLHK, ini Langkah Bupati Hery
Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit, S.E., M.A. mengikuti pertemuan virtual via zoom meeting dengan Direktur Pengolahan Sampah, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Novrizal Tahar, pada Rabu (19/5) pukul 10.00 Wita. (Foto: @Prokopim Manggarai)

 

RUTENG, Pojokbebas.Com – Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit, S.E., M.A. mengikuti pertemuan virtual via zoom meeting dengan Direktur Pengolahan Sampah, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Novrizal Tahar, bersama pegiat Yayasan Puspita Bangun Bangsa, Gaudensius Suhardi, dkk. pada Rabu (19/5) pukul 10.00 Wita.

Hadir pada pertemuan tersebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Daerah (DLHD) Kabupaten Manggarai, Kanis Nasak, bersama sejumlah staf DLHD.

Pertemuan  yang dilakukan menyusul pengajuan proposal Yayasan Puspita Bangun Bangsa kepada KLHK terkait penyediaan komposter (alat pengolahan sampah organik menjadi kompos di tingkat rumah tangga) untuk Kota Ruteng, menjadi satu titik penting dalam rencana pengelolaan sampah di Kabupaten Manggarai.

BACA JUGA:
Kabupaten Manggarai Terpilih Mengikuti Program Gerakan Menuju Smart City
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More