Penurunan Status Cagar Alam Mutis Bukti Fasisme Ekologis Yang Akan Membawa Petaka
Doktor Fios juga menilai Mutis merupakan sumber air utama bagi Pulau Timor dan ini patut dilindungi. “Pulau Timor kan daerah kering sehingga mata air dari gunung Mutis itu sangat esensial bagi masyarakat Timor. Kalau mata air Gunung Mutis kering, maka praktis akan membunuh orang Timor sendiri”, kata pakar filsafat lingkungan ini.
Doktor Fios mengusulkan perlunya transparansi, keterbukaan dan dialog yang multisektor dengan berbagai pihak di daerah sehingga dapat bermuara pada pembuatan kebijakan yang bukan top-bottom, melainjan bottom-up. Artinya, bukan aspirasi atas yang dipaksakan ke bawah, tapi aspirasi bawah yang disampaikan ke atas dan menjadi rujukan otoritas pengambil kebijakan”, kata Doktor Fios. (pb-5)