Pemuda Katolik Apresiasi Peran Pers di Era Digital
JAKARTA, Pojokbebas.com – Pemuda Katolik sangat mengapresiasi peran insan pers saat menjalankan tugas di tanah air. Sebagai garda terdepan menyampaikan informasi tentulah tugas insan pers terbilang tidak mudah. Apalagi sudah dua tahun ini pandemi Covid-19 masih terus menghantui Indonesia.
Hal tersebut disampaikan Yustinus Wuarmanuk selaku Ketua Bidang Media dan Informasi Publik Pengurus Pusat Pemuda Katolik di Jakarta, Selasa (08/2/2022). Yustinus menyampaikan komentar itu dalam rangka Hari Pers Nasional 2022 yang selalu diperingati setiap tanggal 9 Februari. Baca juga: Program Ekspor 3 Kali Lipat, Pemuda Katolik: Semoga Terealisasi, Bukan Jargon Semata
“Rekan pers tetap ada di garis depan menjadi jembatan komunikasi baik dari pihak Pemerintah ke masyarakat dan pihak pers terus membangun semangat untuk bangkit melawan Covid 19,” ungkapnya.